24 March 2009

Pemilu 2009, Pilih siapa

Kira-kira sekitar 2 minggu lagi tepatnya tanggal 9 April 09, negara kita akan mengadakan Pemilu Legislatif, yang artinya kita sebagai masyarakat luas berhak menggunakan hak pilih untuk memilih calon2 representative dari berbagai partai yang ada untuk masuk ke Dewan Pimpinan Rakyat, a.k.a. DPR.

Untuk bangsa kita, hal ini adalah agenda besar, sebuah hajatan raya, sebuah pesta yang akan menentukan jalan hidupnya negara.

Nah, bagaimana untuk kita sendiri sebagai masyarakat umum, yang notabene sebenarnya lebih tidak mengerti bidang politik dan memilih untuk tidak neko neko alias tidak begitu paham jadi lebih memilih diam dan tidak melakukan tindakan apa-apa.

Kita yang katanya memiliki hak pilih harus menggunakannya dengan benarrrrr. Atau kalau dari sisi saya sebagai masyarakan goblok yang tidak paham apa-apa, sebagai warga negara yang baik, saya diwajibkan (bukan lagi berhak) untuk memilih salah satu partai tergantung aspirasi diri pribadi. Pada hari-H kami sekeluarga wajib datang ke TPS (Tempat Pemungutan Suara) begitu kata pak RT yang berkunjung ke rumah kami kemarin.

Yang saya bingungkan adalah siapa yang saya pilih, partai apa yang saya usung dan bagaimana cara memilih yang baik... centang centang itu maksudnya apa ya? Dan kenapa saya harus memilih sementara mengerti politik pun tidak. Aspirasi saya secara pribadi pun tidak ada, atau bisa dikatakan tidak penting.

Sampai detik ini tidak ada satu partai atau calon pun yang nyantol di kepala dan bersinar-sinar bagai cahaya mentari (duh bahasanya ^^). Belum ada satu pun partai atau calon yang dengan sekali lihat bisa saya katakan, Inilah dia orangnya yang bisa membawa perubahan bagi Indonesia.


6 comments:

keosabo said...
This comment has been removed by a blog administrator.
Fridzy said...

ah koweee..
teges dikit dong jadi orang..
Katanya nyoblos PETJI? Aku wes arep nyoblos, kowenya bingung milih mana. Yah aku gak jadi milih PETJI niy...

tessa said...

andai petji sudah terdaftar...

meuthia rizki said...

...aku contreng no 31...
soalnya utang2 negara indonesia udah lunas di luar negeri...
soalnya embargo senjata dah dibebaskan amerika....
soalnya aceh sudah ga konflik lagi...
soalnya...
soalnya...
soalnya...

heheehhe...
salam kenal yaahh

li'l miss G said...

aku sih gak bakal bisa nyoblos. lu juga tes!! bisanya contreng!
tapi..
gue kayanya.. I DON'T VOTE!

kemayoran motor said...

kartu pemilu gw kok sampe sekarang belum datang ya?